O kucing bunting
yang tidur
di dalam damai
di atas sebuah
permaidani
di tengah dunia
O kucing tidur yang
bunting
mengapa tiada
lantas
membekal hidup putri-putra
di tengah dunia
pada kehidupan ini
dan matimu kelak
tiada risau
tiba Harinya.
xv-ix-mcmlxxx